Virus Ebola : Pengertian,Gejala dan Pengobatannya


Pengertian Ebola

Ebola merupakan penyakit serius yang sering menyebabkan kematian jika tidak ditangani.Menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO),Ebolavirus berasal dari keluarga virus Filoviridae.

Gejala Virus Ebola

Masa inkubasi virus sebelum seseorang mulai tertular dan menunjukkan gejala adalah antara 2 – 21 hari.Beberapa gejalanya,antara lain :

Diare yang dapat disertai darah.

Mata merah.

Ruam pada kulit.

Nyeri kepala yang berat.

Menggigil.

Lemah.

Mual dan muntah.

Nyeri dada.

Batuk.


Penyebab Ebola

Penyakit ini disebabkan oleh virus Ebola yang awalnya ditemukan pada hewan, seperti monyet,simpanse, dan primata lainnya.Virus Ebola disebarkan melalui kontak langsung darah atau cairan tubuh pengidap seperti urine,air liur,serta air mani, dengan hidung,mata,mulut, atau luka terbuka pada orang.

Faktor Resiko Ebola

Beberapa faktor resiko Ebola,antara lain:

Berkunjung ke negara-negara di Afrika.

Penelitian dengan menggunakan hewan percobaan.

Petugas kesehatan yang kontak dengan pengidap.

Petugas kamar jenazah yang mengurus jasad pengidap.

Diagnosis Terkena Ebola

Anda memiliki gejala seperti flu dan Anda mungkin telah terekspos pada virus.

Anda pernah melakukan kontak dengan seseorang yang terinfeksi virus tersebut. Anda perlu memperhatikan gejala dan hindari mengekspos virus ke orang sekitar.

Pengobatan Ebola

Hingga saat ini, belum ditemukan pengobatan untuk menyembuhkan Ebola. Pengobatan yang diberikan hanya bertujuan untuk mendukung kekebalan tubuh pengidap dalam memerangi virus. Beberapa langkah penanganan Ebola, antara lain:

Pengidap Ebola wajib dirawat di ruang rawat intensif yang terisolasi.

Terapi untuk mengatasi infeksi sekunder yang dapat terjadi.

Terapi oksigen untuk mempertahankan kadar oksigen darah yang optimal.

Terapi cairan infus dan elektrolit untuk mencegah dehidrasi serta gangguan keseimbangan elektrolit.


Faktor Faktor Resiko

Resiko penularan penyakit ini dapat meningkat jika kalian:

Berpergian ke Afrika atau negara-negara lain yang berisiko.Kalian berada dalam risiko yang tinggi jika kalian mengunjungi atau bekerja di daerah di mana virus Ebola atau Marburg tersebar.

Melakukan penelitian pada hewan.Manusia lebih mudah terkena virus Ebola atau Marburg jika melakukan penelitian hewan seperti monyet dari Afrika atau Filipina.

Memberikan perawatan medis atau personal.Anggota keluarga sering kali tertular karena merawat saudara yang sakit. Anggota medis juga dapat tertular jika tidak menggunakan peralatan pelindung,seperti masker dan sarung tangan.

Pencegahan Ebola

Pencegahan paling penting adalah dengan mencegah penularan virus Ebola,salah satunya adalah dengan tidak bepergian ke negara-negara di Afrika saat Ebola sedang mewabah.

Di Indonesia,haruskah khawatir mengenai Virus Ebola?

Menurut Kementrian Kesehatan RI,belum ditemukan kasus Ebola di Indonesia hingga saat ini.Tetapi, ika keluarga atau kerabat ada yang berencana untuk melakukan perjalanan ke negara-negara Afrika Barat di mana virus banyak menyebar,maka cobalah untuk membatalkan perjalanan ketika sedang terjadi wabah

1 Response to "Virus Ebola : Pengertian,Gejala dan Pengobatannya "

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel